SMAN 1 Rawamerta Karawang, Gelar Class Meeting dengan Berbagai Macam Permainan


Sambar.Id,
Karawang, JABAR - 
Untuk meregangkan pikiran yang suntuk setelah mengikuti ulangan semester sekolah SMAN 1 Rawamerta Gelar class meeting yang berlangsung di lapangan sekolah, Senin (11/12/2023)


Gelar class Meeting ini juga bisa sebagai refreshing dan membuang rasa jenuh saat menunggu pembagian raport.


Dari Pantauan Awak Media Sambar.id, di SMAN 1 Rawamerta, nampak sejumlah keramaian sejalan dilaksanakan class Meeting dengan berbagai macam permainan, olah-raga, diantaranya, Futsal, Tenis meja, Voly ball, Gala santang, Lempar lembing dan juga ada permainan kekinian/game Online seperti mobile legends/ free fire dan juga spentas seni lain nya.


Sekolah SMAN 1 Rawamerta sudah menjadikan agenda setiap kali Semester diadakan kompetisi antara kelas, dari kelas 10, sampai kelas 12, Kegiatan ini merupakan ajang berlomba dan bakat Putera-Puteri Siswa Sekolah SMAN 1 Rawamerta, juga agar diantara mereka ada hiburan dan untuk menambah silaturahim,


Pembina Osis SMAN 1 Rawamerta, Haris Munandar menuturkan kepada Awak Media sambar.id,"kepada seluruh masyarakat khususnya di Wilayah Kecamatan Rawamerta, ini lah kami SMAN 1 Rawamerta, insyallah Kami selalu berkomitmen untuk menciptakan Budaya dan Lingkungan positif di Sekolah kami, dengan berbagai kegiatan yang mengembangkan minat bakat Siwa, dan juga berpihak kepada murid-murid SMAN 1 Rawamerta, dan menciptakan Siswa-Siswi yang beriman, cerdas, terampil, dan terjalin silaturahmi yang erat ." tuturnya.


(Reporter Ronal Darmansyah)

Lebih baru Lebih lama