Antisipasi Banjir Pemdes Pusakaratu Bersama TNI/Polri Serta Warga Bersihkan Saluran Kali Mataram



Sambar.id, SUBANG, JABAR - Pemerintah Desa (Pemdes) Pusakaratu, Kecamatan Pusakanagara, Kabupaten Subang bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa AD serta warga  laksanakan kerja bakti
susur sungai dengan membersihkan tumpukan sampah dan ranting serta semak belukar di kali Mataram.


Kepala Desa Pusakaratu Aan Ana, S.H, mengatakan,  pembersihan bantaran kali Mataram tersebut untuk membersihkan sampah dan rumput liar yang mengganggu aliran sungai, agar aliran sungai dapat mengalir dengan lancar dan  terjaga kebersihannya untuk mencegah terjadinya banjir saat musim hujan," ujar Aan Ana.

"Kegiatan ini merupakan salah satu mitigasi bencana yang dilakukan  Pemdes untuk mengantisipasi terjadinya bencana alam seperti banjir, sebab aliran sungai yang tersumbat sampah akan menjadi penyebab bencana banjir," ucap Aan Ana.


Untuk menjaga kebersihan sungai  Kata Aan Ana , diperlukan peran serta masyarakat dalam menjaga lingkungan hal tersebut guna mengantisipasi datangnya musim hujan yang perlu kita wapadai mulai banjir hingga pohon tumbang.


"Adanya kegiatan kerja bakti  ini sekaligus untuk memberikan motivasi kepada masyarakat, akan kepeduliannya terhadap lingkungan," tuturnya.

Lebih lanjut Aan Ana mengimbau kepada warga  masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan sungai dan saluran air lainya. Hal ini mengingat saat ini sudah mulai memasuki musim hujan.

"Selain menyebabkan air meluap akibat berkurangnya daya tampung sungai akibat tumpukan sampah,  sampah juga akan bergerak menuju muara, ini akan mengotori pantai, jadi masyarakat dimohon untuk tidak membuang sampah sembarangan, terlebih di sungai atau saluran air," pungkasnya. (*)
Lebih baru Lebih lama