Sambar.id, SUBANG, JABAR - Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjungsari Barat Kecamatan Cikaum, Kabupaten Subang gandeng Garda Anti Narkoba (GAN) Indonesia bersama Media Onlen Sambar.id berikan penyuluhan bahaya narkoba kepada Perangkat Desa, Lembaga Desa serta Masyarakat.
Kegiatan penyuluhan bahaya narkoba yang dilaksanakan di aula kantor Desa ini merupakan salah satu langkah awal untuk mencegah kalangan remaja terjerumus narkoba.
Kepala Desa Tanjungsari Barat Zaenal Mutaqim mengatakan, Sosialisasi bahaya narkoba ini dilakukan mengingat semakin meningkatnya penyalahgunaan narkoba dikalangan remaja. Bagi kalangan anak - anak remaja tidak hanya rentan terhadap narkoba akan tetapi ini juga ada kemungkinan besar jadi pengguna jangka panjang," tutur Zaenal
"Bingbingan dan penyuluhan ini merupakan usaha preventif yang dilakukan Pemdes, dengan menggandeng Garda Anti Narkoba Indonesia serta rekan media Sambar.id, hal tersebut guna menghindari penyalahgunaan narkoba dikalangan remaja sehingga dengan pengetahuan yang cukup tentang narkoba dan bahayanya mudah - udahan kita bisa mencegah dan menghindari terutama kepada anak - anak remaja agar tidak terjerumus narkoba," ucap Zaenal.
Lebih lanjut Zenal Mutaqim mengucapkan terimakasih sekali kepada Garda Anti Narkoba Indonesia atas partisipasi yang telah memberikan bantuan penyuluhan bahaya narkoba kepa warga Tanjungsari Barat, tentunya ini mendukung gerakan pencegahan, pemberantasan peredaran narkoba terutama di Desa Tanjungsari Barat umumnya di Kecamatan Cikaum," pungkas Kades.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua Garda Anti Narkoba Indonesia W. Waluya, S.E, Kepala Desa Tanjungsari Barat, Sekcam Cikaum, Kasi Kesos Kecamatan Cikaum, Ketua BPD, Perangkat Desa Tanjungsari Barat, Karang Taruna, RT, RW serta masyarakat lainnya. (*)