Polsek Pusakanagara Hadiri Launching BAAS Sebagai Upaya Penurunan Angka Stunting



Sambar.id, SUBANG, JABAR - Kapolsek Pusakanagara, Kompol Dr. R. Jusdijachlan, S.H, M.M, CHRA yang diwakili Kanit Intelkam Iptu RA Gani, bersama Muspika Kecamatan Pusakajaya,  menghadiri launching Bapak Asuh Anak Stunting (BAAS) yang bertempat di Desa Bojongjaya Kecamatan Pusakajaya Kabupaten Subang, Jumat (08/09/2023).


Pelaksanaan launching yang digagas oleh Camat Pusakajaya tersebut , sebagai upaya penurunan angka stunting yang harus didukung oleh seluruh stakeholder baik dari jajaran TNI-Polri, pemerintah maupun masyarakat.

Menurut Kanit Intelkam Polsek Pusakanagara, Polres Subang, Iptu RA Gani menjelaskan, bahwa penanganan stunting merupakan program kerjasama multisektoral, antara Pemerintah, TNI-Polri  dan stakeholder lainnya, yang menjadi prioritas President RI untuk melahirkan generasi emas yang sehat dan cerdas. Polsek Pusakanaga, Polres Subang akan terus melaksanakan pendampingan dalam rangka pengecekan dan penyaluran kebutuhan gizi bagi Ibu Hamil, Ibu menyusui dan anak," ungkap Kanit Intelkam.

"Dalam launching BAAS yang dibuka oleh Camat Pusakajaya ini, memiliki tugas memberikan donasi secara langsung kepada anak stunting berupa pemberian makanan tambahan yang kaya akan gizi dan protein hewani," ucap Iptu RA Gani.


Pada kesempatan itu juga Kanit Intelkam mengapresiasi kepada Camat Pusakajaya dan jajaran Kepala Desa se-Kecamatan Pusakajaya atas kerjasama yang sejalan bersama Polri dalam percepatan penurunan angka stunting diwilayah hukum Polsek Pusakanagara.


"Saya percaya dengan upaya bersama angka stunting di Kecamatan Pusakajaya bisa turun dan memenuhi target nasional 14% ditahun 2024 mendatang," ujarnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian bingkisan dan bantuan makanan padat gizi dari Bapak Asuh Anak Stunting (BAAS). (*)
Lebih baru Lebih lama