Kantor Pos Pusakanagara Salurkan Bansos Beras Kepada 10.021 KPM



Sambar.id, SUBANG, JABAR - PT Pos Indonesia Pusakanagara kerjasama dengan Pemerintah Desa (Pemdes)  mulai salurkan Bantuan Sosial (Bansos) beras  kepada 10.021 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di dua Kecamatan, Pusakajaya dan Pusakanagara, Selasa (19/09/2023).


"Menjadi kebanggaan bagi kami khusuasnya Kantor Pos Pusakanagara yang telah dipercaya kembali untuk mendistribusikan Bansos di tahun 2023 ini, sebelumnya kami juga diamanahi untuk menyalurkan bantuan yang sama dan alhamdulilah sukses dengan tepat waktu," ucap Kepala Pos Pusakanagara Asep Wahyudin.

Hari ini Kantor Pos Pusakanagara kembali menyalurkan ke empat desa di Kecamatan Pusakajaya, yakni Desa Bojong Tengah, Bojongjaya, Cigugur dan Cigugur Kaler,  masing masing KPM akan mendapatkan bantuan beras sebanyak 10 kilogram setiap bulannya selama tiga bulan, sedangkan untuk pendistribusian besok Rabu (20/09) kita distribusikan untuk Desa Karanganyar, Pusakajaya dan Kebondanas, sedangkan untuk Desa Rangdu kita jadwalkan pada hari Kamis," ungkap Asep.



"Supaya bantuan tersebut tepat sasaran dan diterima oleh yang berhak , petugas kami selalu menerpakna langkah - langkah dengan melakukan validasi penerima dan melakukan geotagging pada tiap KPM," kata Asep.


Asep memaparkan, berdasarkan data yang diterima oleh  Kantor Pos Pusakanagara ada 10.021 ribu KPM penerima Bansos beras yang berada  di dua Kecamatan, untuk Kecamatan Pusakanagara ada 4382 KPM sedangkan Pusakajaya ada 5639 KPM.

"Untuk Bansos beras ini akan digulirkan selama tiga bulan yakni, September, Oktober dan November," tuturnya.

Kepala Pos Pusakanagara berharap, selain untuk meringankan beban KPM, penyaluran bantuan beras ini juga diharapkan dapat menekan harga beras yang kini sedang melambung tinggi," pungkasnya. (*)
Lebih baru Lebih lama