Sambar.id, SUBANG, JABAR - Semarak HUT Kemerdekaan RI ke-78 Koramil 0511/Pusakanagara menggelar turnamen Mini Soccer bertempat dilapang putsal SMKN 1 Pusakanagara Subang, yang dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 14 sampai 15 Agustus 2023.
Kegiatan turnamen yang mengusung tema "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju" ini diikuti oleh 8 tim SSB, sedangkan keluar sebagai juara pertama dimenangkan oleh Tim SSB Gajah Mada dari Desa Kalentambo Kecamatan Pusakanagara sedangkan juara ke dua dimenangkan oleh Tim SSB Rangdu Kecamatan Pusakajaya dan juara ke tiga dimenangkan oleh Tim Wadu FC SMKN 1 Pusakanagara.
Danramil 0511/Pusakanagara Kapten Arm. M. Saprudin menyampaikan kepada para tim agar menjungjung tinggi sportifitas, selain itu lomba ini juga sebagai ajang untuk mengembangkan bakat, dan memajukan olah raga di wilayah Pusakanagara dan Pusakajaya serta untuk menarik anak - anak agar lebih mencintai olah raga," ungkap Danramil.
"Tujuan dari turnamen ini selain untuk mempererat rasa persatuan dan kesatuan, juga dimaksudkan untuk menggali potensi atlet-atlet muda yang dapat diproyeksikan ke even yang lebih tinggi," katanya.
Kapten Arm M. Saprudin juga mengucapkan terimakasih kepada Kepala Sekolah SMKN 1 Pusakanagara, yang telah memberikan pasilitas sehingga bisa terlaksananya turnamen mini soccer ini
dengan lancar dan sukses. Selain itu Danramil menyampaikan pesan kepada para generasi muda, agar menjadi karakter berbudiluhur dan memiliki kecintaan, dan kebanggaan terhadap bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia," pungkasnya.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Danramil 0511/Pusakanagara, Kepala Sekolah SMKN 1 Pusakanagara, anggota Koramil, serta Manager dari masing masing tim. (*)