Minggu Kasih, Iptu Ronald Ajak Jemaat Perangi Narkoba

Sambar.id, Jeneponto, Sulsel - Kegiatan Minggu Kasih merupakan program Polri terbaru yang pada program lanjutan Quick Wins Presisi TW III 2023 dimana pelaksanaannya dari tingkat polda,polres hingga polsek.


Seperti terlihat saat kegiatan Minggu Kasih yang digelar oleh Kepolisian Resort Jeneponto,dimana dihadiri Iptu Ronald Thomas, SH,.SE yang kesehariannya menjabat Kasat Resnarkoba dan dihadiri sejumlah jemaat disalah satu rumah warga di Kel Empoang Kec Binamu Kab Jeneponto. Minggu (27/8/23).


Kasat Resnarkoba Iptu Ronald Thomas, SH,.SE mengatakan "Minggu Kasih ini adalah salah satu dari sekian banyak program Polri dalam mendekatkan diri ke masyarakat, sebagai wujud nyata menghadirkan Personil Polri ditengah masyarakat dalam segala kondisinya"


Sebagai wujud nyata kehadiran personil Polri dengan menyapa dan mendengar apa yang menjadi unek-unek maupun permasalahan yang sementara terjadi di tempat-tengah masyarakat, selain itu kegiatan ini juga dapat menjadi untuk media dalam mempererat tali silaturahmi antara personil Polri,jemaat dan masyarakat sekitar.


Dalam kesempatan dan kehadirannya,Kasat Resnarkoba Iptu Ronald juga menyampaikan pesan Kamtibmas seperti mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama memerangi bahaya narkoba yang telah menjadi masalah nasional.


"Kami mengajak kesemuanya untuk aktif dalam kebersamaan memerangi narkoba,laporkan kepada Jajaran Kepolisian setempat jika mendengar dan menemukan adanya indikasi peredaran narkotika dilingkungan sekitar kita," ungkap Kasat Resnarkoba 


"Jajaran kami juga akan turun langsung kelapangan dalam menghimbau dan memberikan penyuluhan akan bahaya narkoba" tutup Iptu Ronald

Lebih baru Lebih lama