Sambar.id, SUBANG, JABAR - Pemerintah Desa (Pemdes) Pangsor Kecamatan Pagaden Barat realisasikan anggaran Dana Desa (DD) tahap II tahun 2023, untuk pembangunan cor beton jalan lingkungan gang makam, Jumat (14/07/2023).
Pembangunan akses jalan lingkungan gang makam tersebut merupakan wujud kerja Pemerintah Desa Pangsor terhadap kebutuhan warga masyarakat yang sebelumnya sudah direncanakan dan disepakati melaui musyawarah Desa.
"Peningkatan jalan lingkungan gang makam yang berlokasi di Dusun Bunut yang sedang kita laksanakan ini, merupakan hasil kesepakatan melalui musdes yang bersumber dari anggaran Dana Desa (DD) tahap II tahun 2023, sedangkan untuk tenaga kerjanya sendiri memberdayakan masyarakat setempat," kata Kepala Desa Pangsor Nunung Toyibah.
Lebih lanjut Nunung mengatakan, dengan dilaksanakanya peningkatan akses jalan lingkungan gang makam dengan cor beton ini, mudah - mudahan bisa memberikan manfaat khususnya warga Dusun Bunut umumnya warga Desa Pangsor.
"Dengan kondisi jalan yang baik ini menjadi salah satu paktor pendukung masyarakat, yang mayoritas sebagai petani guna mendongkrak perekonomian warga, selain itu mempermudah akses jalan ke makam ketika warga akan berjiarah kubur," ucapnya.
Kepala Desa yang rajin turun langsung monitoring ke lapangan ini berharap, masyarakat dapat memanfaatkan jalan tersebut sebagai akses penunjang kegiatan sehari - hari, dan ia juga meminta ke warga untuk merawatnya, agar lebih bertahan lama," harapnya.
Sementara itu warga masyarakat Desa Pangsor, apresiasi pembangunan infrastuktur jalan lingkungan (Jaling) gang makam dengan cor beton, yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Pangsor.
"Kami sangat mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada Kepala Desa Pangsor Ibu Nunung yang telah memperjuangkan harapan masyarakat Bunut untuk memiliki akses jalan yang bagus, karena jalan menuju pemakaman umum ini sudah diperbaiki, selain kita nyaman ketika akan jiarah kubur, jalan ini juga bisa memperlancar mobilisasi warga mengangkut hasil pertaniannya," ungkap warga. (*)