Sambar.id Polres Pekalongan – Kurban hari raya Idul Adha 1444 H /2023 M ini, Kepolisian Resor Pekalongan melaksanakan kurban presisi dengan 7 ekor sapi.
Hal tersebut dikatakan oleh Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi, S.I.K., M.H usai mengikuti zoom meeting pelepasan dan pendistribusian hewan kurban hari raya Idul Adha Tahun 1444 H/2023 M oleh bapak Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, Kamis (29/06).
“Sebelumnya saya ucapkan selamat hari raya Idul Adha 1444 H kepada semua jajaran Polres Pekalongan. Alhamdulillah, tahun ini kita bisa melaksanakan kurban sejumlah 6 ekor sapi, dan ada tambahan 1 dari beliau Maulana Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya. Mudah-mudahan, sesuai dengan syariat atau ketentuan kurban,” tuturnya.
Dalam kesempatan itu pula, dilakukan penyerahan 2 hewan kurban secara simbolis oleh Kapolres Pekalongan dan Wakapolres kepada pengurus masjid Al Muhtaram Kajen 1 ekor sapi dan kepada Ponpes At Taufiqy Wonopringgo 1 ekor sapi.
Sedangkan untuk 5 ekor sapi lainnya dilakukan penyembelihan di belakang Polsek Kajen, dimana untuk dagingnya akan dibagikan kepada Ponpes Fathul Huda, masjid Nurul Iman, masjid Ar Rahman, GP Ansor Kab. Pekalongan dan rutan kelas II A Pekalongan. Tak lupa, seluruh anggota Polres Pekalongan beserta jajarannya juga mendapatkan.
“Pembagian daging kurban ini, kita bagikan kepada anggota Polres Pekalongan dan masyarakat sekitar, serta pondok pesantren terdekat,” ungkap Kapolres Pekalongan.
Lebih lanjut, AKBP Wahyu Rohadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada segenap panitia yang sudah mempersiapkan segala rangkaian kegiatan.
“Semoga seluruh perbuatan yang kita laksanakan menjadi ibadah bagi kita di akhirat nanti,” pungkasnya. (Aziz)