Pelantikan Dan Pengambilan sumpah Janji Mutasi Jabatan Desa Kaibahan

 


Sambar.id Desa Kaibahan, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, hari ini melakukan upacara pengambilan sumpah dan jabatan perangkat desa yang baru dilantik, pada hari Rabu (14/06/2023). Acara ini dilaksanakan di Balai Desa Kaibahan, yang dihadiri oleh Camat Kesesi Bpk Fuadi Jaman ,A.P puluhan warga Desa Kaibahan serta beberapa tamu undangan.


Sekitar pukul 09.00 pagi, upacara dimulai dengan penghormatan kepada bendera Negara Republik Indonesia dan dilanjutkan dengan pembacaan SK Kepala Desa mengenai pengangkatan dan pelantikan perangkat desa.


Kepala Desa Kaibahan , Ibu Hj, Sri Puji Erwani, mengucapkan selamat kepada pejabat yang telah dilantik dan berharap mereka dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan sebaik-baiknya.


"Perangkat desa dipercayakan untuk menjalankan roda pemerintahan di desa Kaibahan. Kepada perangkat desa yang baru dilantik, saya berharap dapat menjalankan tugas dan tanggungjawab dengan penuh integritas dan profesionalisme," ujar Ibu Hj,Sri Puji Erwani.


Setelah pengucapan sumpah jabatan oleh pejabat yang dilantik, ibu Hj,Sri Puji Erwani menyerahkan Tugas kepemimpinan secara simbolis kepada perangkat desa yang baru dilantik sebagai tanda bahwa mereka telah resmi menjabat.


Saat ditanya mengenai program kerja dan visi misi perangkat desa yang baru dilantik, salah satu pejabat mengatakan bahwa program kerja dan visi misi akan diatur bersama-sama dengan tokoh masyarakat dan pemerintah desa guna membangun Desa Kaibahan yang lebih maju dan sejahtera.


"Kami akan bersama-sama melaksanakan program kerja yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Desa Kaibahan. Kami juga berkomitmen untuk memperkuat rapat kerja antara pemerintah desa dan warga dalam membangun desa Kaibahan  yang lebih maju dan sejahtera," ujar salah satu perangkat desa yang baru dilantik Bpk Casmito.


Acara pengambilan sumpah dan jabatan perangkat desa yang dilantik ini menjadi momen yang bersejarah bagi Desa Kaibahan karena merupakan awal dari kepemimpinan dan keberhasilan pembangunan desa ke depan.(Aziz)

Lebih baru Lebih lama