Baznas Mubar Bantu Korban Kebakaran di Kecamatan Tiworo Tengah

Pj. Bupati Mubar, Dr. Bahri, S.STP., M.Si (kiri) saat menyerahkan bantuan Baznas ke korban kebakaran. (Laode Abubakar/Sambar.id)

Sambar.id, Muna Barat, Sultra - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Muna Barat (Mubar), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), memberikan bantuan terhadap korban kebakaran rumah di Desa Suka Damai, Kecamatan Tiworo Tengah (Titeng) pada Jumat, (16/6/2023).

Bantuan diberikan kepada Jainal Apandi (81) dan Wa Ode Hasina (59) yang mengalami kebakaran rumah. Keduanya merupakan pasangan suami istri. 

Sebelumnya, Pj. Bupati Mubar Dr. Bahri, S.STP., M.Si telah memberikan bantuan dari anggaran belanja tidak terduga Rp. 25 juta.

Dalam kesempatan tersebut, Dr. Bahri, mendapat undangan sekaligus dipercayakan untuk menyerahkan langsung bantuan dari Baznas Mubar kepada keluarga Jainal.

Ia menyampaikan, pemberian bantuan itu untuk meringankan beban warga yang terkena dampak bencana, sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap korban kebakaran.

"Jangan dinilai dari jumlahnya, namun keperdulian dan keikhlasannya yang utama," singkat Bahri.

Di tempat yang sama, Wakil Ketua I Baznas Mubar, Hamidu mengatakan misi dari Baznas untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena dampak bencana alam maupun musibah.

"Diantaranya, korban kebakaran, kecelakan kerja, juga semacam operasi, bencana banjir, dan angin puting beliung, Baznas ini dibentuk berdasarkan UU Nomor 23 tahun 2011," ucapnya.

Program Baznas Mubar ada 4 poin yaitu diantaranya, Muna Barat Peduli, Muna Barat Taqwa, Muna Barat Cerdas, Muna Barat Makmur.

Disebutkan, sumber dana Baznas Mubar berasal dari zakat infak dari kurang lebih 2.000 Aparatur Sipil Negara (ASN).

Namun baru 490 ASN Mubar yang menyatakan sikap dan siap untuk memberikan zakat infak kepada Baznas.

"Bagi golongan 3 dan 4, Rp. 30.000,- perbulan untuk per orang, sementara golongan 2, Rp. 20.000 per orang, dan langsung masuk di nomor rekening Baznas Bank BPD," sebutnya.

Hamidu juga menuturkan, dari kurang lebih 2.000 jumlah ASN Muna Barat, diharapkan agar semua siap memberikan zakat infak ke Baznas.

"Ini untuk membantu masyarakat bagi yang terkena dampak, musibah tidak diminta namun tidak bisa dihindari," tutupnya.

Reporter : Laode Abubakar
Lebih baru Lebih lama