SAMBAR.ID, SULSEL_Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Setyo Boedi Moempoeni Harso, S.H., M.Hum. didampingi Pejabat Utama Polda Sulsel menerima kunjungan Tim Pengawasan Operasi (Wasops) Ops Ketupat 2023 di Mapolda Sulsel, Selasa (18/04/23).
Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan Operasi Ketupat yang sementara berjalan khususnya di wilayah hukum Polda Sulawesi Selatan.
Kapolda Sulsel membeberkan, bahwa kedatangan Tim Wasops Ops Ketupat dalam rangka membantu Polda Sulawesi Selatan untuk memeriksa apa saja yang perlu dipersiapkan selama kegiatan Operasi Ketupat serta memastikan pelaksanaan Operasi ini telah berjalan sesuai dengan ketentuan Peraturan Kapolri yang berlaku tentang Manajemen Operasional Kepolisian.
"Kami menerima kehadiran tim Wasops Mabes Polri ini dengan baik serta segala tujuan kehadiran tim Pengawasan Operasi (Wasops) ke Polda Sulsel akan kami berikan pelayanan secara baik, ucap Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Setyo Boedi Moempoeni Harso, S.H., M.Hum.
Selanjutnya, Irjen Pol Drs. Setyo Boedi Moempoeni Harso, S.H., M.Hum menambahkan bahwa kami melaporkan bahwa di Wilayah Sulsel ini Sitkamtibmas terbilang kondusif dan seluruh kejadian yang menonjol kemarin bisa kami tangani secara baik.
Editor: Arif