Gencar Patroli Upaya Preventif Polsek Legonkulon Cegah Terjadinya C 3



Sambar.id Subang Jabar - Jalin sinergitas TNI/Polri,  Bhabinkamtibmas Desa Pangarengan Polsek Legonkulon Aiptu Susilo bersama Babinsa AD Sertu Carendi  melaksanakan Kegiatan patroli terhadap  kerumunan warga masyarakat yang ada di Dusun  Lalanggen Desa Pangarengan Kecamatan Legonkulon sekaligus memberikan himbauan Kamtibmas.kepada warga masyarakat.


Kegiatan  patroli pada siang maupun malam hari ini  sudah rutin  dilakulan oleh jajaran Polsek Legonkulon hal tersebut dalam upaya Preventif kepolisian guna mencegah terjadinya C3 ( Curas,Curat dan Curanmor ) dan gangguan kamtibmas lainya, ujar Iptu Suharyadi

Diharapkan, dengan adanya giat patroli tersebut  terciptanya masyarakat  dalam memelihara harkamtibmas, menjadi ajang silaturahmi serta adanya kerjasama antara masyarakat dengan Pihak  kepolisian sektor Legonkulon dalam rangka mencegah kejahatan.

Tak lupa, dalam giat tersebut unit patroli Polsek Legonkulon pun menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada dan apabila ada hal yang mencurigakan agar segera melapor kepada Anggota piket di Polsek Legonkulon, pungkasnya. ( * )
Lebih baru Lebih lama