![]() |
Komisioner Kompolnas RI, Poengky Indarti |
"Kami menyambut baik hasil Survei Indikator yang menyatakan bahwa tingkat kepercayaan ke Polri meningkat menjadi 70,8%," sambutnya
Baca Juga: Survei Indikator Politik: Tingkat Kepercayaan Publik Polri Naik Jadi 70,8 Persen
Menurut Poengky, Kenaikan tersebut harus menjadi pemicu semangat kepada seluruh anggota Polri untuk semakin baik melaksanakan tugasnya melayani, mengayomi, melindungi masyarakat dan menegakkan hukum demi menjaga harkamtibmas.
"Sebetulnya polisi2 yang bertugas di lapangan banyak yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik, tetapi akibat adanya tindakan oknum - misalnya FS dan TM - maka kerja keras polisi2 yang baik menjadi tidak dipandang oleh masyarakat. Yang tampak adalah tindakan oknum yang kemudian viral," tandasnya
Baca Juga: Kejaksaan Agung RI Masih Menjadi Lembaga yang Cukup Dipercaya Oleh Masyarakat Dalam Pemberantasan Korupsi
"Ini ibarat akibat nila setitik rusak susu sebelanga. Oleh karena itu seluruh anggota Polri dan juga keluarganya jangan sampai salah bertindak, yang akan berdampak pada buruknya penilaian masyarakat pada Polri. Termasuk jangan pamer kemewahan dan jangan mempertontonkan kekerasan berlebihan," tuturnya.
"Masyarakat merindukan polisi yang humanis dan menjadi penolong masyarakat. Konsistensi melaksanakan Reformasi Kultural Polri dan pelaksanaan tugas-tugas secara profesional dan mandiri menjadi kunci meningkatnya kepercayaan masyarakat kepada Polri," tutupnya. (*)