Jelang Pilkades, Kapolsek Kelara Patroli dan Jalin Silaturahmi


Sambar.id, Jeneponto, Sulsel - Dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif jelang pemilihan kepala desa di wilayah desa bontonompo kecamatan rumbia, jajaran Polsek Kelara dipimpin Kapolsek Iptu Sukhardi,SH melaksanakan patroli sekaligus bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat dan bakal calon kepala desa. Rabu (22/03/2023)


Kunjungan silaturahmi yang dipimpin Kapolsek Kelara Iptu Sukhardi,SH yang didampingi beberapa personil polsek kelara bertujuan selain memantau situasi dan keadaan kamtibmas wilayahnya juga bertujuan membangun dan menjalin komunikasi bersama dalam rangka pemilihan kepala desa yang tahun ini juga dilaksanakan di desa bontonompo kecamatan rumbia kabupaten jeneponto.


Jajaran kepolisian sektor kelara pun berharap jika kunjungannya tersebut dapat dijadikan wujud kesiapan Polri dalam mengamankan pelaksanaan pesta demokrasi ditingkat terbawah (desa) dan mengharapkan semua elemen masyarakat bersinergi satu sama lainnya dalam mewujudkan pilkades yang damai dan aman karena dengan kebersamaan itulah di satu wilayah dapat terukur bentuk berdemokrasi.


"Kami mengajak semua lapisan masyarakat baik itu tomas,tokoh pemuda,tokoh agama maupun penyelenggaraan dan bakal calon kades untuk tetap menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, menciptakan pilkades yang aman dan damai dan bersama-sama tidak terpengaruh dengan berita bohong/hoax yang dapat memecah belah kebersamaan, silaturahmi dan persatuan kita," tutup Kapolsek Kelara.


Laporan: Ikbal

Lebih baru Lebih lama