Jalin Silaturahmi Dengan Nelayan Patimban Ini Yang Disampaikan Bhabinkamtibmas Polsek Pusakanagara

Sambar.id, Subang, Jabar- Polsek Pusakanagara Polres Subang terus melakukan inovasi kreatif dalam upaya meningkatkan dan menumbuhkan  semangat etos kerja personil Polsek Pusakanagara, guna memberkan pelayanan yang maksimal terhadap masyarakat.

Salah satunya yang dilakukan oleh  Bhabinkamtibmas Desa  Patimban Kecamatan Pusakanagara Aiptu H Udin Samsudin, S.E, S.H, MM laksanakan Silaturahmi dengan Nelayan Dusun Genteng Desa Patimban Kecamatan Pusakanagara yang berada di  Wilayah Hukum Polsek Pusakanagara, senin (27/03/2023).

Kapolsek Pusakanagara Kompol Dr R Jusdijachlan, S.H, MM, CHRA melalui Bhabinkamtibmas Desa Patimban Aiptu H Udin Samsudin, S.E, S.H,MM, mengatakan, giat silaturahmi ke Nelayan Pesisir Pantai Patimban ini guna meningkatkan tali silaturahmi dengan seluruh element masyarakat. 

Khususnya dengan Nelayan Dusun Genteng Desa Patimban selain itu untuk lebih mendekatkan Polri dengan masyarakat, karena tanpa ada dukungan dari masyarakat, tugas Polri tidak akan mampu secara maksimal, tutur Aiptu H Udin, kepada Sambar.id, Senin (27/03/2023).

Selain itu Bhabinkamtibmas terbaik Polres subang ini menghimbow kepada Nelaya Genteng untuk menghindari kegiatan yang dapat menimbulkan konflik dengan sesama nelayan, baik nelayan pribumi maupun Nelayan pendatang, guna terciptanya  situasi aman, nyaman dan kondusif, terangnya.

Lebih lanjut Aiptu H Udin juga mengingatkan kepada Nelayan untuk  menggunakan alat pengamanan ketika akan melakukan aktifitas melaut mengingat perubahan cuaca sekarang ini sulit di prediksi dan sangat exstrim, pungkasnya.

Giat silaturahmi Bhabinkamtibmas Polsek Pusakanaga dengan Nelayan Genteng tersebut salah satunya untuk menyeraf berbagai informasi dari  nelayan akan apa yang menjadi potensi sosial, sekaligus sebagai upaya Polri  dalam penguatan Pemeliharan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas). (*)
Lebih baru Lebih lama