Unras Dibalik Aksi Premanisme Terulang Didepan Rujab Bupati Sinjai

Lengan tergores luka dan Laporan Polisi di Polres Sinjai
Sambar.id, Sinjai, Sulsel - Unjuk rasa dibalik aksi Premanisme kembali Terulang Didepan Rujab Bupati Sinjai, pesertamengecam tindakan represif salah satu peserta aksi unjuk rasa (unras) yang tergabung Aliansi Masyarakat Sinjai.


Massa Aliansi Masyarakat Sinjai saat demo di Rujab, Salah satu massa aksi unjuk rasa Aliansi Masyarakat Sinjai, Muh. Nurisrahmat Amin dianiaya oleh salah satu pegawai Rumah Jabatan Kab. Sinjai


Aksi penganiayaan yang menimpah Muh. Nurisrahmat Amin alias Isra saat Aliansi Masyarakat Sinjai, menggelar aksi unjuk rasa terkait persoalan air bersih di Depan Kantor Rujab Bupati Sinjai.

Baca Juga: #Percuma Lapor Polisi, Oknum Penyidik Polrestabes Makassar Tak Adil

Muh. Nurisrahmat Amin dianiaya oleh salah satu pegawai Rujab Kabupaten Sinjai pada bagian leher dan lengannya.


Menurut Jendral Lapangan Fajrul, aksi penganiayaan yang menimpa rekannya itu bermula dari saling dorong antara massa aksi dengan pihak keamanan di Depan Rujab Bupati Sinjai. Kamis, (26/01/2023) kemarin.


“Pada saat aksi suasana memuncak hingga terjadi aksi dorong antara kami dengan pihak keamanan, tiba-tiba ada seorang yang berasal dari dalam Rumah Jabatan Bupati Sinjai yang berinisial AM langsung memukul anggota kami,” katanya,

Baca Juga: Pelaku Bebas Oknum Penyidik Terima Duit?, Apakah Terapkan KUHP Versi 1945 Atau 1960! 

Akibat dari tindakan penganiayaan itu, pihak Aliansi Masyarakat Sinjai, melapor ke Polres Sinjai agar pelaku penganiayaan tersebut dapat diproses secara hukum


“Akibat dari tindakan represif tersebut kami pun langsung memasukkan laporan di Polres Sinjai, dengan Laporan Polisi nomor: LP/B/30/1/2023/SPKT/Polres Sinjai/Polda Sulsel,” ujarnya.


Selain melapor, pihak Aliansi Masyarakat Sinjai mengecam tindakan itu. Lontaran Jendral Lapangan kami mengecam tindakan represif yang terjadi di lokasi titik aksi yang dijaga ketat aparat keamanan itu.

Baca Juga: Apa Kabar LP GMBI!, Polda Sulsel Gelar Jumat Curhat, Dengar Aduan Masyarakat?

“Ini tindakan represif dan sangat mengecewakan, Pegawai tersebut itu kami duga salah satu pekerja di Rumah Jabatan Bupati Sinjai pelakunya,” ujarnya.


Masih membekas dalam ingatan warga Sinjai terkait penyerangan peserta aksi dialami oleh LSM GMBI kini masih misteri proses hukumnya padahal sudah dilaporkan di Polda Sulsel hingga dilimpahkan kembali ke mapolres Sinjai sampai saat ini belum ada kejelasan


Hingga berita ini diterbitkan pihak Polres Sinjai sementara diusahakan untuk dikonfirmasi (*)

JOKOWI MINTA POLRI PRESISI DISEDERHANAKAN 

Lebih baru Lebih lama