Kapolsek Pusakanagara Curhat di Gereja


Sambar.id, Subang, Jabar - Kapolsek Pusakanagara Kompol Dr R Jusdijachlan, S.H, MM, CHRA giat laksanakan minggu curhat di Gereja Pantekosta di Indonesia (GPDI) Jalan Raya Pantura Desa Pusakaratu Kecamatan Pusakanagara, minggu (15/01/2023) pagi.


Dengan dilaksanaknya giat Minggu Curhat jajaran Polsek Pusakanagara tersebut di harapkan pengurus gereja dan jemaat agar dapat menginfornasikan terkait dengan kamtibmas, dengan harapan jemaat bisa tenang dalam melaksanakan ibadah.


Salah satu Jemaat GPDI Pusakanagara Oong, sangat berterimakasih sekali atas kehadiran Polri di tengah tengah jemaat, sehingga jemaat merasa aman dan nyaman ketika melaksanakan Ibadah. 


Ia dengan kehadiran Polri di sini kami seluruh jemaat merasa tenang sehingga dalam menjalankan ibadah lebih husu dan nyaman tutur Oong kepada Sambar.id, minggu (15/01/2023).


Oong pun sangat mengapresiasi kepada seluruh jajaran Polsek Pusakanagar yang telah memberikan rasa aman dan nyaman kepada jemaat GPDI Pusakanagara. 


Selain itu Oong meminta kepada anggota Polsek Pusakanagara agar terus melaksanakan pengamanan sampai ibadat selesai, saya memohon kepada Polisi dalam pengamanan dan giat minggu curhat ini pengamannya sampai dengan selesai ibadah, pintanya.


Sementara itu dalam giat minggu curhat tersebut Kapolsek Pusakanagara Kompol Dr.R Jusdijahlan menyampaikan himbowan kamtibmas kepada pengurus Gereja dan Jemaat GPDI yang berada di wilayah hukum Polsek Pusakanagara.


Dalam giat pengamanan dan minggu curhat yang kita laksanakan di Gereja Pantekosta Di Indonesia ini guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi para jemaat gereja, ucap Kapolsek.


Selain memberikan rasa aman dan nyaman ketika melaksanakan aktifitas keagaamaan, kami juga mengajak dan menghimbow kepada pengurus gereja dan jemaat untuk selalu menjaga Kamtibmas dilingkungannya masing masing dan apabila ada hal hal yang akan mengganggu kamtibmas segera melaporkan ke Kepolisian, pungkasnya.


Turut hadir mendampingi Kapolsek Pusakanagara Kompol DR. R. Jusdijachlan, SH, MM, CHRA, Kanit Lantas AKP Agus Sumartono, Kanit Reskrim Iptu Dade Wardana, Anggota Polsek Pusakanagara serta pengurus gereja GPDI Pusakanagara dan Jemaat gereja GPDI Pusakanagara. (Asep)

Lebih baru Lebih lama