![]() |
Doc. Mahasiswa FISIP Unismuh Makassar salurkan donasi/bantuan |
Donasi disalurkan berupa Sembako untuk diberikan langsung ke keluarga korban yang terdampak tanah longsor. Para mahasiswa juga mengunjungi dua Rumah warga yang keluarganya meninggal dunia akibat tanah longsor.
Kedatangan Lembaga kemahasiswaan FISIP Unismuh Makassar pun disambut sangat baik oleh warga sekitar. Para warga sangat berterima kasih atas kunjungan dan bantuan dari berbagai pihak yang telah membantu.
Baca juga : Mahasiswa UNM Asal Sinjai Dapatkan Predikat Wisudawan Terbaik 1 Tingkat Fakultas
Hal itu disampaikan, Zul Jalali Wal Ikram, selaku Ketua BEM FISIP Unismuh juga sebagai perwakilan dari Lembaga se FISIP bahwa donasi yang disalurkan ini merupakan dana yang terkumpul melalui penggalangan oleh para mahasiswi Unismuh Makassar beberapa hari lalu.
"Donasi yang kami salurkan merupakan hasil dari aksi penggalangan dana yang dilakukan oleh teman-teman beberapa hari yang lalu," Jelasnya
Selain itu. Zul menyampaikan terima kasih kepada semua elemen turut serta pada kegiatan kemanusiaan ini.
"Kami sangat berterima kasih kepada seluruh elemen yang turut membantu, semoga apa yang kita berikan senantiasa bernilai ibadah di sisiNya. Tutup Zul Jalali. (Tim/*)