Sambar.id, Makassar, Sulsel -Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Budhi Haryanto bersama Forkopimda Makassar memusnahkan 940 anak panah atau busur hasil serahan Batalyon 120 (B120) Makassar di Mapolrestabes Makassar, Selasa (13/9/2022).
Selain ratusan busur, ada juga ketapel serta senjata tajam (sajam) lainnya seperti, parang dan paporo. Semua barang hasil serahkan tersebut dikumpulkan sejak 6 bulan terakhir yakni mulai bulan April hingga September 2022.
Ratusan busur dan sejumlah senjata tajam itu kemudian dimusnahkan menggunakan dua alat pemotongan atau gerinda oleh Budhi Haryanto beserta Forkopimda Makassar yakni Walikota Makassar Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto, Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo dan Kepala Kejari Kepala Makassar, Andi Sundari.
Budhi Haryanto mengungkapkan jika ratusan busur dan senjata tajam itu bukan hasil sitaan dari Batalyon B120 melainkan penyerahan secara suka rela dari pelaku-pelaku tindak kriminal.
"Jadi Batalyon 120 ini tidak menyimpan dia menampung sementara dan peristiwa kemarin itu pengumpulan hari itu juga yang nantinya hari senin itu diserahkan ke kita," bebernya.(**)