Gegara Togel, Emak Emak di Tangkap Polisi

Para pelaku (doc.foto)
Sambar.id, Bulukumba, Sulsel - Tiga orang satu diantara ibu rumah tangga (IRT) atau trendnya emak emak ditangkap Polisi, lantaran terlibat kasus kejahatan judi online kupon putih alias togel, Sabtu (27/08/2022)


Penangkapan dilakukan Satreskrim unit Resmob Polres Bulukumba, berawal dari adanya laporan masyarakat. 


Ketiganya merupakan warga Kecamatan Bonto Bahari, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan memiliki peranan berbeda. 


Saat di hadapan polisi ketiganya tidak dapat berkutik. Polisi menemukan barang bukti dari tangan tersangka. 


Menurut informasi Inisial SB (54) berperan sebagai Bandar judi online Kupon Putih (Togel). 


Sementara NA (45) dan RA (54) sebagai pemasangan nomor judi online kupon putih (Togel) kepada SB. 


"Tiga orang pelaku Judi Online Kupon putih (Togel) ditangkap di Lingkungan Pasarayya Kelurahan Sapolohe Kecamatan Bontobahari, Selasa kemarin (23/8/2022)," Ungkap Ps.Kasi Humas Polres Bulukumba, H. Marla.


Kasi Humas Polres Bulukumba IPTU H. Marala mengutarakan lebih lanjut bahwa tim Resmob berhasil mengamankan tersangka bersama barang bukti di TKP.


"Barang bukti berupa uang tunai sebesar Rp 1.700.000, 1 unit handphone yang digunakan pelaku untuk memasang nomor togel dan 1 buah buku rekapan nomor judi togel", imbuh H. Marla. 


AKP Abustam Kasat Reskrim Polres Bulukumba ungkap hasil Introgasi, inisial SB (54) mengakui  telah melakukan perjudian online kupon putih (togel) dia  berperan sebagai Bandar.

Serta NA dan RA, sebagai pemasang nomor togel kepada bandar SB.


“Saat ini Ketiga terduga pelaku sudah di amankan di Polres Bulukumba guna proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut,” demikian ungkapan Kasat Reskrim AKP Abustam. (SB/HMS)

Lebih baru Lebih lama