SGP SulSel dan Ganjarist SulSel Tandatangani MoU

Sambar.id, Makassar, Sulsel - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Ganjar Pranowo (DPW SGP) Sulawesi Selatan  Ir Muh Nawir Bahar bersama Ketua Ganjarist Sulawesi-Selatan  Hendrawan Haddade menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) sebagai awal dimulainya kolaborasi untuk berbagai kegiatan sosialisasi dalam rangka memenangkaan Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024 di Sulawesi-Selatan,  Minggu (23/07/2022) pukul.16.25 Wita.


Puluhan pengurus dan anggota dua kelompok relawan besar ini menyaksikan langsung penandatanganan MoU yang berlangsung di Sekretariat Ganjarist Sulsel Jln.Hertasning Permumahan Yasmin, Kota Makassar. Acara pun berlangsung dinamis, dialogis disertai dengan spirit kekeluargaan yang mencerminkan kebersamaan. Suasana Silaturahmi berlangsung begitu harmonis, terlebih   disaat kedua  pimpinan eksecutifnya  memberikan sambutannya.


Pandangan dan edukasi dari kedua Pimpinan Relawan baik dari SGP sendiri maupun dari pihak Ganjarist dalam sambutannya terus memberikan semangat agar tetap solid dan optimis untuk terus berkreasi, berinovasi, bersoalisasi ke masyarakat terlebih disaat menjelang tahun politik (Pilpres 2024) mendatang.


Ide awal KOLABORASI ini dimunculkan oleh SGP saat melakukan rapat pengurus. Rapat pengurus membahas khusus revisi komposisi kepengurusan dan struktur organisasi untuk ditetapkan kembali melalui surat keputusan DPP.  Disaat itulah memanfaatkan momentum dengan megundang jajaran pengurus Ganjarist untuk membahas ide  strategis ini dengan cara ngopi bareng pada Minggu (17/07/2022) di Warkop Mammy 68 Jln.Monginsdi 68, Kota Makassar.


Setelah melalui diskusi disertai dengan aroma kopi hitam dengan gula akhirnya disepakati untuk dilakukan penandatanganan MoU di Sekretariat Ganjarist Sabtu, (23/07/2022) sebagai pondasi pergerakan bersama dimulai hari ini.


“Semoga mitos pada pilpres 2019 dimana Jokowi kalah saat itu, insya Allah hari ini dengan membangun kolaborasi bersama kita mampu merubah mitos dengan dilandasi tekad dan kekompakan kawan-kawan kita memenangkan Ganjar Pranowo di SulSel“, tutur Hendrawan.


“ Ke depan kolaborasi ini tidak hanya dilakukan di tingkat pengurus DPW saja, melainkan secara sistimatis dan masive akan terimplementasi di DPD/DPC Kota dan Kabupaten di Sulawesi Selatan termasuk Satrel-satrel di Ganjarist di Sulawesi Selatan ”,tutur Ir. H.Muh Nawir Bahar Ketua SGP Sulsel.


Dan kedua pucuk pimpinan relawan ini menyampaikan pesan ke Media ini untuk bersama-sama nantinya meliput dan memeriahkan acara kolaborasi antara SGP dan Ganjarist ke masyarakat Kota Makassar yang dimulai pada bulan September mendatang di CFD Pantai Losari dan  Senam bersama di Taman Macan Jl. Balaikota Makassar termasuk acara Bhakti Sosial yg diawali di Kota Makassar.(*)

Lebih baru Lebih lama